Alasan Agar Kamu Segera Ganti Laptop Baru Jika Sudah Terasa Lemot
Daftar Isi
Beralihnya jaman juga menjadi titik bali beralihnya masa dari pekerjaan tatap muka menjadi jarak jauh berbasis teknologi, karena itu muncul juga tuntutan perubahan pola kerja yang dulunya bisa menggunakan komputer kantor atau sekolah menjadi laptop pribadi yang ringkas dan bisa dibawa bawa.
Namun dengan peralihan yang sangat cepat seperti ini, laptop akan lebih cepat terasa lemot dan lama untuk digunakan. Permasalahannya bukan di masalah laptopnya tetapi ada pada software-software yang digunakan untuk pekerjaan dan sekolah jarak jauh membutuhkan spesifikasi tinggi dan mumpuni memproses media video streaming dua arah.
Maka dari itu Arunapasman mulai merangkum beberapa alasan yang sepertinya harus menjadi pertimbangan kamu untuk mengganti laptop yang lama dan lemot dengan laptop yang baru agar kinerja harian bisa lebih lancar.
Segera Ganti Laptop Baru Jika Sudah Terasa Lemot
1. Laptop Lemot, Produktifitas Menurun
Laptop yang lemot akan menurunkan produktifitas, hal ini bisa terjadi karena untuk memproses komputasi dengan software terbaru akan membutuhkan waktu yang lebih lama. Jadi produktifitas kerja pastinya terganggu.
Bandingkan saja dengan laptop baru yang spesifikasi nya cocok untuk software saat ini, mengakses aplikasi video conference dibandingkan dengan menggunakan laptop 5 tahun kebelakang untuk mengakses software yang sama.
Pastinya dengan laptop yang baru kerjaan kita akan lebih cekatan dibandingkan menggunakan laptop lama. Perihal ini juga berlaku untuk semua software termasuk software office yang semakin tahun fiturnya akan semakin meminta RAM lebih besar.
2. Waktu Membuka Aplikasi Menjadi Lama
Melanjutkan poin pertama, menggunakan laptop lama yang spesifikasi kala itu untuk membuka software atau aplikasi di masa sekarang tentunya membutuhkan waktu ekstra karena pada dasarnya kemampuan prosesor yang digunakan pun sudah jauh berbeda.
Jika laptopmu hanya selisih satu tahun kebelakang tentunya bukan masalah, tapi jika sudah mencapai 5 tahun kebelakang lebih baik segera ganti baru agar mendapatkan spesifikasi dan kinerja prosesor mumpuni untuk tugas-tugas komputasi di masa sekarang.
Mau di gonta-ganti RAM, hardisk ataupun sistem operasi itu hanya akan sedikit berpengaruh mengingat kemampuan prosesor akan sama saja dan tidak bisa dirubah. Apalagi khusus hardware yang mendukung pemrosesan grafis, rasanya memang harus ganti laptop jika ingin mendapatkan peforma terbaru.
3. Tidak Aman Dari Serangan Malware
Alasan penguat berikutnya yaitu karena laptop lama tidak aman dari serangan malware dan hacker. Pasalnya untuk kamu yang membutuhkan laptop untuk bekerja dan tidak di utak atik maka sistem operasinya hanya akan stak di bawaan ketika membelinya.
Sedangkan semakin updatenya sistem operasi akan diperbaiki keamanannya dan proteksi dalam menghadapi serangan serangan di internet. Tentu hal ini tidak berlaku untuk kamu yang menggunakan laptop hanya untuk diutak atik atau digunakan sebagai uji coba.
Tapi jika hanya digunakan untuk bekerja maka laptop lama dengan OS bawaan akan rentan terkena serangan malware, apalagis sekarang windows 7 sudah dihentikan dukungannya dan semua produk build in baru pasti menggunakan windows 10.
4. Memberikan Semangat Bekerja
Ada juga alasan yang mempengaruhi mental kenapa kamu harus ganti laptop baru, ya dengan ganti barang baru termasuk laptop akan membuat semangat kerja kita bertambah apalagi laptop yang baru pasti komputasinya lebih cepat berkali lipat daripada laptop lama.
Untuk fungsi pekerjaan office atau sekolah saja dengan laptop baru 7-9jutaan kita sudah bisa dapat spesifikasi tinggi bahkan untuk bootingnya hanya butuh beberapa detik sampai siap ke tampilan home. Dengan kondisi demikian bisa pastinya akan menambah semangat kita untuk bekerja lebih baik.
5. Promo Tahun Baru, Ganti Laptop Baru
Waktu yang tepat untuk ganti laptop baru hampir sama setiap tahunnya, yaitu di awal tahun. Mungkin bulan ke 2 atau bulan ketika dimana banyak sekali promo dan potongan harga yang bisa kamu dapatkan. Kalau akhir tahun kan itu biasanya cuci gudang, dan dia awal tahun biasanya promo diskon potongan harga untuk laptop-laptop seri baru seperti alat elektronik lainnya.
Penutup
Itulah beberapa alasan yang Arunapasman bisa rangkum untuk menguatkan keyakinan kamu agar ganti laptop baru ketika laptop lama sudah terasa lemot dan sulit untuk digunakan sebagai sarana komputasi pekerjaan harian.
Dengan ganti laptop baru maka pastinya akan mempermudah dan mempercepat pekerjaan kita, dan tentu saja lebih keren memegang laptop baru, jadi kalau laptop udah berusia 5 tahun an dan terasa lemot, sebaiknya segera beli baru saja agar produktifitas tidak semakin menurun.